Berikut alasan yang dikemukakan situs yang berbasis di India itu :
1. Keyboard QWERTY
Sebagian besar pengguna smartphone khususnya wanita suka berkomunikasi, dan sebagian dari mereka tidak merasa nyaman jika harus menggunakan jari mereka untuk menekan layar sentuh kapasitif pada iPhone. Berbeda dengan iPhone, beberapa smartphone Android hadir dengan suguhan keyboard yang nyata dan mampu mengakomodasi pengguna wanita yang memang suka mengetik.
2. Bentuk dan ukuran yang mungil
Meskipun simbol ikon pada iPhone terlihat keren, namun ‘form factor’ pada iPhone terbatas dan terlihat seperti ‘batu bata’. Beda dengan Android di mana beberapa ponselnya berukuran sangat kecil dan mungil. Alhasil ponsel tersebut dapat dengan mudah dimasukkan ke tas atau saku celana yang ketat sekalipun. Bahkan, beberapa ponsel Android terbaru datang dengan ‘sliding mechanisme’ yang keren.
3. Harganya yang murah
Tidak semua wanita, terutama yang masih berstatus pelajar atau mahasiswa dapat meyakinkan kedua orangtuanya untuk membelikan mereka iPhone yang terbilang mahal. Selain itu, tidak banyak wanita yang suka menghambur-hamburkan uang hanya untuk urusan ponsel. Berbeda dengan Android, meski ada beberapa ponselnya yang dilego dengan harga cukup mahal, namun banyak juga yang harganya ramah di kantong meski fitur yang dibawanya tidak kalah dengan iPhone.
Bagaimana Menurut Kamu ??
Source : 3 Alasan Wanita Lebih Cocok Pakai Ponsel Android Ketimbang iPhone
Tidak ada komentar:
Posting Komentar